Membuat Media Pembelajaran Interaktif Dengan iSpring
Media pembelajaran merupakan komponen pendukung pada terselenggaranya pendidikan. Setiap guru memiliki pemikiran yang berbeda-beda dalam mengkreasikan media pembelajaran. Ada yang menggunakan media berupa benda-benda konkrit, ada pula yang menggunakan media berbasis teknologi, dan ada yang biasanya mengkalaborasikan keduanya.
Di era yang serba digital, banyak guru-guru muda yang mulai mengimplementasikan kemampuan IT dalam pembelajarnnya di kelas. Berbagai platform pendukung tersedia, sehingga sangat memanjakaan guru untuk berkreasi. Meskipun demikian guru juga harus memperhatikan beberapa prinsip penggunaan media pembelajaran.
Media pembelajaran untuk siswa usia sekolah dasar harus didesain semenarik dan semenyenangkan mungkin. Mengarahkan mereka menikmati setiap proses pembelajaran yang diadakan oleh guru. Salah satu aplikasi atau software yang mampu menciptakan pembelajaran interaktif adalah Media iSpring.
iSpring merupakan add on dari Microsoft Power Point. Aplikasi tersebut terintegrasi dengan Ms. Power Point. Tampilannya seperti ini
Fitur yang tersedia yakni
Fitur iSpring |
1. Membuat Kuis
2. Membuat Interaksi
3. Membuat Simulasi
4. Memasukkan Karakter
5. Merekam Layar
6. Memasukkan Narasi
7. Publish dalam bentuk web, flash (Swf), dan Video
Guru diberikan kesempatan mengembangkan kreativitas dalam menciptakan produk media pembelajaran yang baik. Susunan slide atau tampilan screen media pembelajaran dapat disesuaikan dengan materi ajar dan keadaan siswa.
Tampilan Media iSpring |
Tampilan Interaksi Media iSpring |
iSpring dapat kalian dapatkan di internet. Cara penggunaannya juga tidak sulit. Kalian sudah disuguhkan fitur yang siap digunakan sesuai dengan keinginan kalian. Pada awalnya memang kesulitan, tapi setelah dieksplorasi akan terasa sangat mudah.
Selamat mencoba