Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Contoh Soal GLB dan GLBB

Benda dikatakan bergerak apabila mengalami perubahan posisi dari titik acuan (titik awal). Gerak dibedakan menjadi dua jenis yaitu gerak lurus beraturan (GLB) dan gerak lurus berubah beraturan (GLBB). 

Benda dikatakan mengalami GLB apabila kecepatannya tetap atau percepatannya nol. Benda dikatakan mengalami GLBB apabila terjadi perubahan kecepatan secara teratur. Materi gerak termasuk ketegori materi kinematika dalam pelajaran fisika. 


Materi ini dipelajari saat duduk dibangku sekolah menengah pertama dan sekolah menengah atas. Namun sebenarnya materi ini sudah dipelajari dasarnya dari sekolah dasar bahkan soal pengembangannya diperoleh saat mengikuti olimpiade atau kompetisi sains lainnya. 

 Berikut ini soal tentang GLB dan GLBB untuk mengukur kemampuan kalian. Selamat mengerjakan 
 
Soal Tentang GLB dan GLBB

Soal Ulangan Harian Matematika Materi Perbandingan Dan Skala Kelas 5 Waktu Tersisa
Petunjuk Umum :
  1. Pilihlah salah satu jawaban yang paling benar!
  2. Waktu yang disediakan untuk menjawab seluruh soal 90 menit
  3. Setiap soal memiliki bobot nilai yang sama
  4. Tekan cek nilai untuk melihat nilai
  5. Isi nama dan email sesuai dengan petunjuk guru lalu tekan kirim
  6. Dilarang menggunakan kalkulator, buku, atau alat bantu lainnya

Pilihan Ganda
Soal No.1
Perhatikanlah pernyataan berikut.
(1) Batu yang dilempar vertikal ke atas
(2) Sepeda melaju dengan kecepatan tetap
(3) Bola yang bergerak pada bidang miring
(4) Mobil yang melaju pada tempat yang datar

Gerak lurus berubah beraturan ditunjukkan oleh pernyataan nomor...
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 3 dan 4
D. 2 dan 4

Soal No.2
Andi mengendarai sepeda dari rumah menuju sekolah dengan kecepatan konstan 20 km/jam. Gerak yang dilakukan Andi termasuk gerak. . .
A. GLB
B. GLBB
C. GLB dan GLBB
D. Parabola

Soal No.3
Perahu mainan Tono begerak lurus sepanjang sungai. Apabila perahu mengikuti arus hingga jatuh dari air terjun, maka terjadi gerak...
A. Ganda
B. Dipercepat
C. Diperlambat
D. Lurus beraturan

Soal No.4
Perhatikanlah grafik berikut ini!
Mobil bu Diana melaju dengan kecepatan yang ditunjukkan oleh grafik di atas. Gerak mobil tersebut termasuk. . .
A. GLB
B. GLBB dipercepat
C. GLBB diperlambat
D. Gerak ganda

Soal No.5
Putri meleparkan bola kasti vertikal ke atas. Setelah mencapai titik tertinggi, bola kasti kemudian jatuh ke tanah. Pernyataan berikut yang sesuai dengan peristiwa tersebut yaitu
A. Bola bergerak lurus
B. Bola hanya bergerak diperlambat
C. Kecepatan bola di titik tertinggi = 0 m/s
D. Bola mengalami percepatan saat ke atas

Soal No.6
Perhatikanlah gambar berikut ini!
Pernyataan berikut ini yang sesuai dengan grafik di atas yaitu. . .
A. Kecepatan benda tetap selama 3 detik
B. Perlambatan benda 3 m/s
C. Percepatan benda 6 m/s
D. Kecepatan rata-rata benda 9 m/s

Soal No.7
Pak Anton mengendarai bus dengan kecepatan 30 km/jam. Beberapa saat kemudian pak Anton mengerem hingga kecepatan bus 25 km/jam. Gerakan ini termasuk. . .
A. Gerak lurus
B. Gerak dipercepat
C. Gerak diperlambat
D. Gerak konstan

Soal No.8
Perhatikanlah gambar berikut ini!
Waktu yang diperlukan mobil untuk berpapasan dengan sepeda motor yaitu. . .
A. 16 detik
B.12 detik
C. 8 detik
D. 6 detik

Soal No.9
Jarak antara kota A dan kota B 720 km. Sebuah sepeda motor bergerak dari kota A menuju ke kota B dengan kecepatan 20 m/s. Waktu yang diperlukan pengendara sepeda motor tersebut agar sampai di kota B yaitu. .
A. 10 jam
B. 100 jam
C. 6 jam
D. 60 jam

Soal No.10
Sebuah mobil mula-mula bergerak dengan kecepatan 18 m/s. Pengemudi mobil kemudian menginjak pedal gas sehingga kecepatan mobil menjadi 42 m/s dalam waktu 2 menit. Percepatan yang dialami mobil tersebut yaitu. . .
A. 0,2 m/s2
B. 0,5 m/s2
C. 15 m/s2
D. 30 m/s2

Soal No.11
Perhatikanlah gambar berikut ini! (Soal No. 11 - 13)
Kecepatan awal benda yang ditunjukkan oleh grafik di atas yaitu. . .
A. 0 m/s
B. 2 m/s
C. 4 m/s
D. 8 m/s

Soal No.12
Gerak benda yang ditunjukkan oleh grafik di atas termasuk gerak lurus berubah beraturan. Pernyataan berikut yang benar yaitu. . .
A. Percepatannya 1 m/s2
B. Perlambatannya 1 m/s2
C. Kecepatan awal benda 0 m/s
D. Kecepatan benda 6 m/s pada detik ke 4

Soal No.13
Berdasarkan grafik di atas, kecepatan benda pada detik ke 7 sebesar. . .
A. 9 m/s
B. 10 m/s
C. 11 m/s
D. 12 m/s

Perhatikanlah gambar berikut ini!
Soal No.14
Pita ticker time menunjukkan bahwa benda mengalami gerak...
A. GLBB dipercepat
B. GLBB diperlambat
C. GLB
D. Gerak rotasi

Soal No.15
Perhatikanlah pernyataan berikut ini!
(1) Mobil merah menempuh jarak 56 m dalam waktu 4 detik
(2) Mobil biru menempuh jarak 114 m dalam waktu 6 detik
(3) Mobil kuning menempuh jarak 150 m dalam waktu 10 detik
(4) Mobil ungu menenmpuh jarak 144 dalam waktu 8 detik

Mobil yang memiki kecepatan yang paling besar yaitu. . .
A. Mobil ungu
B. Mobil kuning
C. Mobil biru
D. Mobil merah

Soal No.16
Perhatikanlah gambar berikut ini!
Dina berangkat dari rumah pukul 06.30 WITA. Dia akan sampai di sekolah pukul...
A. 07.00 WITA
B. 07.15 WITA
C. 07.20 WITA
D. 07.25 WITA

Soal No.17
Kendaraan B memiliki kecepatan 2 kali dari kendaraan A. Apabila kendaraan A menumpuh jarak X dalam waktu 10 sekon, maka kendaraan B dapat menempuh jarak yang sama dalam waktu. .
A. 20 detik
B. 10 detik
C. 5 detik
D. 2 detik

Soal No.18
Perhatikanlah gambar berikut ini!
Peristiwa pada gambar di atas menunjukkan terjadinya gerak. . .
A. Dipercepat
B. Diperlambat
C. Lurus
D. Konstan

Soal No.19
Sebuah bus mula-mula bergerak dengan kecepatan 56 m/s. Tampak lampu lalu lintas berwarna merah sehingga supir bus mengerem. Apabila perlambatan bus akibat direm adalah 7 m/s2, maka bus akan berhenti dalam waktu. . .
A. 6 sekon
B. 7 sekon
C. 8 sekon
D. 10 sekon

Soal No.20
Perhatikanlah gambar berikut ini!
Mobil berwarna biru bergerak dengan kecepatan 4 m/s. Mobil berwarna merah bergerak dengan kecepatan awal 2 m/s dan percepatannya 2 m/s2. Waktu yang diperlukan kedua mobil untuk berpapasan adalah. . .
A. 2 sekon
B. 4 sekon
C. 6 sekon
D. 8 sekon



Nilai =
Keterangan:
Nilai Tertinggi (Maksimal): 100
Yuk kirim nilai kalian kepada guru! 📘 📣









Made Ary Aditia
Made Ary Aditia Sebaik-baiknya manusia adalah dia yang berguna bagi orang lain