Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Soal Penilaian Harian Tema 9 Subtema 3 Kelas 4

Soal Penilaian Harian (PH) Tema 9 Kayanya Negeriku Subtema 3 Pelestarian Kekayaan Sumber Daya Alam di Indonesia. Materi tentang langkah-langkah wawancara dan penerapannya. Wawancara tentang penggunaan energi alternatif. Usaha-usaha pelestarian sumber daya alam,  Pemanfaatan sumber daya alam secara bijaksana. Hak dan kewajiban masyarakat terhadap sumber daya air. Sikap persatuan dan kesatuan dalam masyarakat dalam melestarikan sumber daya alam. Penghematan energi dan pemanfaatan energi alternatif. Makna lagu bertema lingkungan.

Kompetensi Dasar (KD)
Bahasa Indonesia  3.2 Menggali informasi dari seorang tokoh melalui wawancara menggunakan daftar pertanyaan
IPS 3.1Mengidentifikasi karakteristik ruang dan pemanfaatan sumber daya alam untuk kesejahteraan masyarakat dari tingkat kota/kabupaten sampai tingkat provinsi
PKn 3.2Mengidentifikasi pelaksanaan kewajiban dan hak sebagai warga masyarakat dalam kehidupan sehari-hari
IPA 3.4Mengidentifikasi berbagai sumber energi, perubahan bentuk energi, dan sumber energi alternatif (angin, air, matahari, panas bumi, bahan bakar organik, dan nuklir) dalam kehidupan sehari-hari
SBdP 3.2Mengetahui tanda tempo dan tinggi rendah nada
Soal Ulangan Harian Waktu Tersisa
 
Petunjuk Umum : 
  1. Pilihlah salah satu jawaban yang paling benar!
  2. Waktu yang disediakan untuk menjawab seluruh soal 90 menit
  3. Setiap soal memiliki bobot nilai yang sama
  4. Tekan cek nilai untuk melihat nilai
  5. Isi nama dan email sesuai dengan petunjuk guru lalu tekan kirim
  6. Dilarang menggunakan kalkulator, buku, atau alat bantu lainnya

Pilihan Ganda 

Soal No.1
Rian ingin mendapatkan informasi mengenai pemanfaatan energi alternatif di suatu wilayah. Rian harus mewawancarai seorang. . .
A. Kepala RT
B. Penjual panel surya
C. Mekanik kincir angin
D. Pekebun tanaman jarak

Soal No.2
Denita akan mewawancarai seorang konsultan ahli konservasi dan perikanan. Pertanyaan-pertanyaan berikut ini yang bisa diajukan Denita kepada narasumber yaitu. . .
A. Berapa pendapatan bapak dari hasil menangkap ikan?
B. Mengapa banyak pengunjung datang ke pantai ini?
C. Bagaimana cara melestarikan terumbu karang?
D. Apakah menyenangkan berselancar disini?

Soal No.3
Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut!
(1) Membuat daftar pertanyaan
(2) Membuat rangkuman wawancara
(3) Menentukan narasumber
(4) Membuat kesimpulan wawancara
(5) Mengajukan pertanyaan kepada narasumber

Yonna bersama anggota kelompoknya ditugaskan untuk menggali informasi tentang kebersihan lingkungan desa. Berikut ini langkah-langkah runtut yang harus dilakukan yaitu. . .

A. 1 − 3 − 5 − 4 − 2
B. 1 − 3 − 5 − 2 − 4
C. 3 − 1 − 5 − 4 − 2
D. 3 − 1 − 5 − 2 − 4

Soal No.4
Yonna           : . . . . .
Pak Anton    : Turbin akan bergerak naik turun akibat ombak laut, lantas memutar generator sehingga menghasilkan listrik. 

Kalimat tanya yang tepat untuk mengisi bagian yang rumpang adalah. . .
A. Bagaimana pengaruh ombak yang keras terhadap penduduk?
B. Bagaimana cara menghasilkan energi alternatif dari ombak?
C. Apa manfaat dari ombak terhadap masyarakat sekitar?
D. Apa kerugian dari ombak terhadap perekonomian sekitar?

Soal No.5
Ernes memiliki kebiasaan yang baik yaitu membatasi penggunaan energi dalam kehidupan sehari-hari. Berikut ini perilaku yang menunjukkan kebiasaan Ernes tersebut adalah. . .
A. Mematikan keran setelah selesai mencuci
B. Menggunakan panel surya di atap rumah
C. Memadamkan semua lampu pada malam hari
D. Mengumpulkan kotoran hewan sebagai biogas

Soal No.6
Perhatikanlah gambar berikut ini!
Peristiwa yang ditunjukkan oleh gambar di atas terjadi akibat. . .
A. Saluran air yang tersumbat
B. Penebangan pohon secara liar
C. Cuaca ekstrim pada musim kemarau
D. Satwa liar banyak yang diburu

Soal No.7
Pak Tono selalu menggunakan sepeda untuk pergi ke sekolah. Tindakan yang dilakukan Pak Tono dapat mengurangi polusi. . .
A. Bensin
B. Bunyi
C. Udara
D. Tanah

Soal No.8
Sumber daya alam perlu dibatasi penggunaannya karena. . .
A. Jumlah manusia semakin banyak
B. Perlu disimpan agar semakin banyak
C. Ketersediaannya terbatas
D. Dapat digunakan pihak tertentu saja

Soal No.9
Salah satu wujud pelaksanaan kewajiban oleh masyarakat dalam pemanfaatan sumber daya alam yaitu. . .
A. Menggunakan air untuk mengairi sawah
B. Mandi di sungai yang airnya jernih
C. Mematikan shower setelah selesai mandi
D. Memanfaatkan energi alternatif 

Soal No.10
Siswa praktik membuat kebun mini dibelakang sekolah. Mereka rajin menyirami tanaman yang ada di kebun tersebut. Hak dari siswa tersebut yaitu. . .
A. Mendapatkan biaya perawatan
B. Memberikan pupuk pada tanaman
C. Membasmi hama yang merusak tanaman
D. Menikmati hasil panen dari kebun

Soal No.11
Berikut ini salah satu upaya dalam menjaga persatuan dan kesatuan dalam melestarikan sumber daya alam sekitar yaitu.  . .
A. Bergotong-royong membersihkan selokan
B. Menanam pohon di rumah masing-masing
C. Bersama-sama melakukan ronda malam
D. Memungut sampah di jalan secara individu

Soal No.12
Perhatikan gambar berikut ini!
Kewajiban masyarakat dalam menjaga sumber daya alam yang ditunjukkan oleh gambar di atas yaitu . . .
A. Membatasi penggunaan air
B. Menangkap ikan dengan pukat harimau
C. Menjaga kebersihan lingkungannya
D. Menurunkan biaya tiket masuk

Soal No.13
Berikut ini salah satu karakteristik dari energi alternatif yaitu
A. Tidak ramah lingkungan
B. Menggantikan energi yang habis
C. Jumlahnya terbatas
D. Sebagian bisa diperbaharui

Soal No.14
Benda yang digunakan untuk mengubah energi angin menjadi energi listrik yaitu. . .
A. Aerogenerator
B. Panel surya
C. Aspirator
D. Sekering

Soal No.15
Perhatikanlah gambar berikut ini!
Benda yang ditunjukkan oleh gambar di atas memanfaatkan energi alternatif berupa. . .
A. Biogas
B. Listrik
C. Panas bumi
D. Matahari

Soal No.16
Deni dinasehati oleh orang tuanya untuk selalu menghemat energi. Salah satu tindakan yang mencerminkan bahwa Deni patuh terhadap orang tuanya yaitu. . .
A. Mematikan semua lampu listrik pada malam hari
B. Pergi ke sekolah dengan bersepeda
C. Membawa air minum dari rumah
D. Mencuci pakaian setiap hari

Soal No.17
Isyana menyanyikan lagu yang berjudul "Paman Datang". Nada dasar yang dia gunakan dalam bernyanyi yaitu . .
A. C = Do
B. F = Do
C. G = Do
D. F minor = Do

Soal No.18
Perhatikanlah gambar berikut ini!
Notasi angka yang sesuai dengan notasi balok yang ditunjukkan oleh gambar di atas yaitu....
A. 3 5 4 3 2 1
B. 3 5 4 3 2 2
C. 3 6 5 4 3 2
D. 3 6 5 4 3 1

Soal No.19
Lagu "Paman Datang" dinyanyikan dengan tempo. . .
A. Sangat cepat
B. Cepat
C. Sedang
D. Lambat

Soal No.20
Pernyataan berikut yang sesuai dengan  isi lagu "Paman Datang" yaitu. . .
A. Paman berjanji mengajak liburan ke kota
B. Paman datang dari kota
C. Paman membawa rambutan dan sayur mayur
D. Paman bercerita tentang keindahan alam



Nilai =
Keterangan:
Nilai Tertinggi (Maksimal): 100
Yuk kirim nilai kalian kepada guru! 📘 📣









Esai
    Jawablah pertanyaan berikut ini!
  1. Buatlah tiga pertanyaan tentang pemanfaatan energi ombak untuk menghasilkan listrik!
  2. Jelaskan manfaat dari menghemat energi bagi masyarakat dan lingkungan!
  3. Sebutkan hak masyarakat dalam pemanfaatan sumber daya alam!
  4. Sebutkan macam-mcam enegi alternatif yang kalian ketahui! 
  5. Jelaskan isi dari lagu "Paman Datang"!

Made Ary Aditia
Made Ary Aditia Pernah menjadi pengajar di salah satu sekolah dasar Kota Denpasar ❤︎